photo cls5_2.jpg  photo ABE1.jpg  photo frd.jpg

Makanan Burung Kenari

Burung kenari merupakan burung pemakan biji-bijian. Untuk memenuhi gizi yang diperlukan burung kenari di alam bisa memilih sendiri makanan yang diinginkan. Ketika burung dipelihara di sangkar
harus benar-benar diperhatikan tentang berbagai jenis biji-bijian / makanan yang diperlukan burung kenari agar bisa tetap sehat dan bisa produksi secara maksimal.  Makanan burung yang berkwalitas sudah banyak dijual dipasaran yang disesuaikan dengan kebutuhan gizi burung kenari. Bahkan ada produk makanan burung kenari yang sudah dicampur dengan berbagai vitamin yang dibutuhkan oleh burung kenari. Adapun jenis makanan yang bisa diberikan burung kenari adalah sebagai berikut:

  1. Canary seed. canary seed merupakan makanan pokok yang harus diberikan pada burung kenari.
  2. Milet putih. Pakan ini hanya sebagai campuran dari canary seed.
  3. Sayuran atau buah-buahan seperti, sawi, apel, gambas, slada, mentimun dll
  4. Kuning telur. Pakan ini untuk pemenuhan kebutuhan protein pada burung kenari.
  5. Asinan. Pakan ini untuk pemenuhan kebutuhan kalsium pada burung kenari, makanan asinan dapat diberikan sotong yang banyak dijual di penjual pakan burung.